Kamis,29 April 2021
Kelas : VA
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
Anak sholeh sholeha VA bagaimana kabarnya di hari Kamis pada bulan Ramadhan yang penuh barokah ini .Semoga ananda semua dalam keadaan sehat dan tetap bersemangat serta senantiasa dalam lindungan ALLAH SWT aamiin .Sebelum ananda melaksanaka kegiatan hari ini awali dengan berdoa dahulu.,simak tauziah seta merangkumnya ,sholat dhuha dan membaca Aqaur'an
Materi :Mean atau Nilai Rata-Rata
Tujuan Pembelajaran :
Menjelaskan tentang nila rata-rata (mean)
Memecahkan masalah di kehidupan sehari-hari yang terkait dengan nilai rata-rata (mean)
Berapa rata-rata nilai ulangan matematika di kelasmu? Bagaimana cara menghitungnya?
Ada yang tahu berapa rata-rata tinggi badan siswa kelasmu? Bagaimana cara menghitungnya?
Pemahaman Konsep Tentang Rata-Rata (MEAN)
Nah apa hubungan antara banyaknya nilai atau banyaknya data dengan nilai atau jumlah data dengan rata-rata? Jadi, rata-rata adalah jumlah nilai (jumlah data) dibagi banyak nilai (banyak data)
Rata-rata = Jumlah data / Banyak data
Contoh soal
Data hasil ulangan Bahasa Indonesia Rafi banyak 6 kali yaitu 10, 8, 9, 6.7.8
Nilai rata-rata yang diperoleh Rafi adalah ....
Jawab:
Nilai rata-rata = Jumlah data / Banyak data
= 6+7+8+8+9+10
= 48: 6
= 8
Jadi ,meannya adalah 8
Nilai ulangan Matematika kelas V
6, 8, 7, 7, 6, 6, 6, 7, 7, 8 9, 8, 7, 7, 6, 7, 9, 7, 7, 7
9, 6, 6, 7, 8, 9, 8, 7, 8, 9 9, 6, 6, 10, 9, 8, 8, 7, 9, 9
Nilai rata-rata dari data di atas adalah ....
Jawab =
Hitung dahulu dulu total nilai.
6 x 9 = 54
7 x 13 = 91
8 x 8 = 64
9 x 9 = 81
10 x 1 = 10
Total nilai = 300
Jumlah siswa = 40
Rata-rata = Jumlah nilai : banyaknya siswa
Rata-rata = 300 : 40
Rata-rata = 7,5
Jadi rata-rata nilai ulangan matematika adalah 7,5
TUGAS
1. Hasil panen Pak Ali selama 5 bulan dalam ton adalah 10, 6, 7, 9, 8. Rata-rata hasil panen kakek tiap bulan adalah .... ton.
2. Ibu membeli gula 8 kg, jagung 10 kg, beras 15 kg, kedelai 12 kg dan kentang 10 kg. Berat rata-rata belanjaan ibu adalah ....
3. Data ulangan Matematika kelas V
7, 6, 8, 9, 8, 7, 6, 9, 9, 8, 7, 8, 9, 9, 6, 7, 8, 9, 10, 10
Tentukan nilai rata –rata (meannya)
4. Banyak jeruk yang dapat dijual oleh seorang pedagang selama 10 hari tercatat sebagai berikut (dalam kg)
30, 30, 20, 10, 10, 40, 20, 30, 20, 30
Berapakah rata-rata(Mean ) jeruk yang dijual setiap hari
4 comments:
Assalamualaikum wr.wb
Nama:Queensha Zhafirah Mulia Antonny
Kelas:5A
Ket:Hadir
terimakasih bu untuk materi hari ini
Assalamu'alaikum wr Wb
Nama : M.Fadillah Caesar Farandri
Kls 5A
Ket.hadir
Terima kasih materinya Bu
Wassalamualaikum
Assalamualaikum wr.wb
Nama: Aishita Anisny Qumairanita
Kelas: VA
Ket: hadir
Terimakasih Bu atas materi nya hari ini
Wassalamu'alaikum wr.wb
Assalamu'alaikum wr wb
Nama:M Deswan Ali ifrokie
Kls:5A
Ket:Hadir
Terimakasih untuk materi hari ini bu guru wassalam
Post a Comment