Thursday, September 16, 2021

TEMA 3 SUB TEMA 2 PB 3 DAN 4

 Kamis,16 September 2021

 Kelas : VB

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

 السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Anak sholeh sholeha VB bagaimana kabarnya di hari Rabu yang penuh  ceria  ini .Semoga ananda semua dalam keadaan sehat dan tetap bersemangat  serta senantiasa dalam lindungan ALLAH SWT  aamiin .Sebelum beljar awali dengan berdoa menyimak serta merangkum tauziah,sholat dhuha dan morozaah.Hari ini kita akan mempelajari materi TEMA 3 SUB  2 PB 1 dan 2  Selesai menyimak kerjakan latihan dan  silahkan tinggalkan respon dikolom komentar guna mengetahui keaktifan siswa,Terimakasih

 

Pembelajaran 3 dan 4                                                                                                                

 Muatan Pelajaran : PPKn (KD 3.3, 4.3), Bahasa Indonesia (KD 3. 4, 4.4), IPS (KD 3. 2, 4. 2)

PPKn (KD 3.3, 4.3)

Keragaman Adat IstiadatAdat istiadat adalah perilaku masyarakat yang menjadi ciri khas suatu daerah tertentu. Adat istiadat diterapkan secara turun temurun sehingga menjadi sebuah kebiasaan dalam kehidupan masyarakatnya.

Adat istiadat dibedakan menjadi 2 jenis :

1.   Tertulis (peraturan atau dokumen)

2.   Tidak tertulis (ceritarakyat, tarian daerah, dan upacara adat)

 

Contoh adat istiadat : Ngaben(Bali), Tabuik (Sumatera Barat), Dugderan (Semarang), dan Lompat Batu Fahombo (Nias)


Makna Semboyan Bhineka Tunggal Ika

 


Kita harus saling menghormati dan menghargai yang dapat terwujud melalui kerja sama.

Bahasa Indonesia (KD 3. 4, 4.4)

Perbedaan Bahasa Iklan Media Cetak dan Elektronik

Iklan media cetak

ü Iklan disampaikan tertulis, sehingga dapat dibaca kapan saja.

Iklan media elektronik

ü Iklan dilihat, didengar, dan dibaca teksnya

ü Iklan hanya ditampilkan dalam waktu singkat

ü Bahasa yang digunakan dapat berupa formal maupun nonformal

Persamaannya, sama-sama dibuat untuk meyakinkan dan memengaruhi pembaca atau pendengarnya.

Isi pada Iklan Media ElektronikUntuk dapat memahami isi iklan pada radio, dengarkanlah iklan dengan seksama. Sedangkan pada televisi, lihat, dengar, dan bacalah teks yang disajikan dengan seksama.Kita perlu mengingat kata kunci yang terdapat pada iklan elektonik karena biasanya disampaikan dalam waktu yang singkat. Kata kunci pada iklan dapat ditemukan pada slogan serta kalimat persuasif yang ada pada iklan tersebut.

IPS (KD 3. 2, 4. 2)

Upaya Pembangunan Sosial dalam MasyarakatSetiap negara memiliki rancangan pembangunan dibidang sosial, budaya, dan ekonomi sesuai dengan program dan kemampuannya masing-masing.Pembangunan sosial adalah semua aktivitas yang terkait dengan aspek sosial dan ekonomi yang bertujuan untuk meningkatkan taraf hidup atau kesejahteraan sosial.Contoh aktivitas masyarakat dalam upaya pembangunan sosial, antara lain penyuluhan kesehatan, koperasi, dan kegiatan ekonomi pasar.

Aktivitas Masyarakat dalam Upaya Pembangunan sosial BudayaPembangunan adalah serangkaian proses yang dilakukan manusia untuk memperbaiki taraf hidupnya. Negara Indonesia melakukan pembangunan digegala bidang agar masyarakat makmur sejahtera. Kerja sama yang baik sangat dibutuhkan agar tujuan pembangunan social budaya tercapai. Keragaman justru menjadi motivasi untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa. Berikut beberapa upaya untuk menyukseskan pembangunan social budaya di Indonesia

ü Berlatih tari di sanggar tari

ü Berlatih memainkan alat musik daerah

ü Menggunakan bahasa Indonesia untuk berkomunikasi

ü Mengikuti kegiatan ekstrakulikuler di sekolah 

Objek wisata pantai merupakan salah satu upaya pembangunan sosial ekonomi bagi masyarakat pesisir.

 TUGAS 

Lampung terkenal dengan potensi alam yang sangat beragam. Selain sumber daya alam yang sangat melimpah, Lampung juga terkenal dengan kekayaan budaya yang tidak kalah tersohor bila dibandingkan dengan provinsi-provinsi lain yang ada di pulau Sumatera.

Lampung sebagai salah satu provinsi di Indonesia memiliki potensi alam dan
budaya yang bisa dikembangkan sebagai objek wisata. Potensi tersebut antara lain alam
yang indah dan hawa sejuk, dikelilingi oleh kehijauan bukit dan gunung yang banyak
ditumbuhi aneka ragam bunga dan pohon. Aneka ragam budayanya juga terlihat unik dan
menarik, demikian pula adat istiadatnya. Dengan kondisi demikian maka Lampung bisa
dijadikan mata rantai tujuan wisata Masalahnya adalah potensi tersebut belum tergarap
sepenuhnya, oleh sebab itu perlu kajian secara mendalam bagaimana potensi dan
pengembangannya. Dari hasil identifikasi potensi wisata yang ada di Lampung, maka
akan dikaji bagaimana strategi pengembangannya dengan melihat semua komponen Dengan demikian yang menjadi ruang lingkup kajian ini adalah : mengungkapkan potensi budaya, termasuk
juga potensi alam, religi, dan sejarah; melihat sarana dan prasarana yang mendukung
kegiatan pariwisata; sikap dan perilaku masyarakat setempat dalam menyikapi masa masalah kepariwisataan.

Kebudayaan yang ada di Lampung ini meliputi:
Rumah adat
Berbagai tarian tradisional
Pakaian adat
Dan berbagai kuliner khas.


Pertanyaan

Apa yang ananda ketahui tentang budaya Lampung, seperti : nama rumah adat, tarian tradisional, pakaian adat dan makanan khas  !

Kirim jawaban ananda ke WA pribadi

Terimakasih anak Sholeh/Sholeha Bu Guru serta Bunda2 sholeha yang dengan sabar dan setia membimbing sholeh/sholeha bu Guru..tetap semangat,jaga kesehatan dan kerjakan sholat lima waktunya tepat waktu.
Wassalamualaikum.wr.wb


7 comments:

bundaayunabila@gmail.com said...

Assalamualaikum
Nama : ayu Nabila
Kls : 5B
No Absen: 8
Hadir buguru trima kasih

Yuwen said...

Assalamualaikum Bu Farah Yuwen hadir Bu

Anonymous said...

ALFARABY KENZO RAMADHAN
5b
Absen 03 🙏

Sarah said...

Assalamu'alaikum
Nama:Sarah Zahira
Kelas:5B
No absen:22
Hadir Bu🙋🙋

PT. Masrter Ekspres Indo said...

Assalamualaikum. Wr. Wb
Nama : Naurah Darfinah Syahkillah
Kelas : 5B
No. Absen : 17
Ket. : Hadir

Arfa said...

Nama : Arfa adli gunera
Kelas: 5B

HADIR.....

Tsabitah Aliyah said...

Assalamualaikum
Nama : Hafidz Adzikra
Kelas : 5B
No.absen : 11
Hadir

Post a Comment

About Me

My photo
Biodata guru Nama : Rio Katmasanti,SPd.SD Pendidikan :S1 Unit Kerja : SD AL-Azhar 2 Bandar Lampung Guru Kelas : VA Jenis Kelamin : Perempuan Medsos : Instagram(riokatmasanti) Youtube (riokatmasanti)

PAK

 Friday,22 November 2024 Grade : VC     السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ Bagaimana kabar ananda sholeh  Jum'at  baro...

follower

Blog Archive

Search This Blog

ALAT PEMOMPA DARAH MANUSIA (JANTUNG

ALAT PEMOMPA DARAH MANUSIA (JANTUNG

MACAM - MACAM BANGUN DATAR

MACAM - MACAM BANGUN DATAR

My Blog List

Pages

Blogger templates

Pages - Menu