Kamis,29 Januari 2026
Kelas : VA
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِوَبَرَكَاتُهُ
Anak sholeh dan sholeha kelas VA,bagaimana kabarnya di hari Kamis yang ceria ini,semoga kita semua dalam keadaan sehat dan tetap bersemangat aamiin.Alhamdulillah Hari ini kita kembali bertemu lagi untuk membahas soal-soal IPAS dan Seni Rupa
Seperti biasa sebelum melakukan aktivitas pembelajaran, terlebih dulu kita akan melaksanakan kegiatan menyimak tauziah,sholat dhuha dan tadarus
Yuk kita mulai belajar !
🍄 IPAS🍄
Tujuan Pembelajaran : Murid dapat menyelesaikan soal dengan baik
Metode Penbelajaran : Tanya Jawab
Alat Peraga : LCD
Contoh soal-soal IPAS
1. Peta topografi penting untuk digunakan dalam perencanaan pembangunan dan pengelolaan sumber daya alam di Indonesia karena ...
a. Peta ini menggambarkan pembagian politik suatu wilayah
b. Peta topografi memberikan informasi yang lebih detail tentang kondisi alam
c. Peta topografi hanya digunakan untuk menunjukkan iklim
d. Peta ini hanya menggambarkan kondisi jalan
2. Gambar peta lokasi gunung, laut, dan sungai yang ada di Indonesia, peta ermasuk ada di Indonesia, peta tersebut termasuk jenis ...
a. Peta Politikal c. Peta Topografi
b. Peta Tematik d. Peta Fisik
3. Jenis peta yang digunakan untuk menunjukkan batas wilayah negara atau provinsi disebut...
a. Peta Politik c. Peta Fisik
b. Peta Topografiik d. Peta Tematik
4. Apa manfaat utama dari menggunakan peta politikal dalam kehidupan sehari-hari?
a. Untuk mengetahui kondisi cuaca di suatu daerah..
b. Untuk mengetahui batas wilayah suatu negara atau provinsi
c. Untuk mempelajari bentuk permukaan bumi
d. Untuk mengetahui sebaran penduduk
5. Fungsi peta dalam merencanakan pembangunan wilayah adalah ...
a. Peta memberikan gambaran umum suatu wilayah
b. Peta membantu menentukan arah perjalanan
c. Peta digunakan untuk merencanakan lokasi pembangunan infrastruktur
d. Peta digunakan untuk menunjukkan cuaca wilayah tersebut
6. Berikut ini adalah fungsi peta kecuali …. a. Menggambarkan bentuk muka bumi seperti pesisir, kota, dan bentuk sungai
b. Menunjukkan letak dan posisi
c. Menunjukkan luas dan jarak
d,Untuk media informasi dalam berbagai keperluan.
7. Skala pada peta berperan dalam ...
a. Menggambarkan luas wilayah secara akurat
b. Menyatakan hubungan antara jarak di peta dengan jarak sesungguhnya
c. Menentukan simbol pada peta
d. Menunjukkan topografi suatu daerah
8. Berdasarkan gambar di atas Indonesia terkenal sebagai negara agraris dibidag pertanian dan sebagian besar besar penduduknya bekerja sebagai..
.a. Nelayan c. Pedagang
b.Karyawan d. Petani
9.Provinsi Lampung terletak di bagian ujung selatan Pulau Sumatra. Berdasarkan letak geografisnya, Lampung berbatasan langsung dengan provinsi berikut, kecuali a. Bengkulu c.Sumatra Selatan b. Jawa Barat d. Banten
10. Batas wilayah Provinsi Lampung di sebelah utara adalah Provinsi Sumatera Selatan. Salah satu konsekuensi yang muncul dari kedekatan wilayah ini adalah:
a. Lampung dan Sumatera Selatan memiliki budaya yang sangat berbeda karena batasnya yang terpisah jauh.
b. Lampung dan Sumatera Selatan memiliki hubungan erat dalam bidang perdagangan dan transportasi.
c. Lampung sering dipengaruhi oleh kebijakan politik yang dibuat oleh Sumatera Selatan.
d. Batas antara kedua provinsi ini tidak memiliki jalur transportasi yang memadai.
11. Indonesia dikenal sebagai negara agraris dan maritim. Letak geografis Indonesia yang berada di kawasan cincin api Pasifik dan memiliki dua musim memengaruhi keberagaman sumber daya alam dan potensi bencana alam di Indonesia, yaitu ...
a. Keberagaman alam Indonesia mempengaruhi produksi pertanian dan perikanan
b. Tanah Indonesia subur dan sering mengalami banjir
c. Indonesia sering mengalami kekeringan dan dataran rendah
d. Indonesia menjadi negara yang tidak memiliki musim
12. Berdasarkan letak geogafisnya wilayah Indonesia memiliki posisi strategis dalam jalur pelayaran dan perdaganag dunia. Banyak kapal asing melewati dan singgah di Indonesia. Dampak negatif dari kondisi ini adalah… a. meningkatakn pendaptan negara b. ramai diknjungi oleh wisatawan asing c. rawan penyelundupan obat-obatan terlarang d.memudahkan penyebrangan antara pulau
13. Indonesia sebagai negara maritim memiliki wilayah pesisir yang luas. Indonesia dapat memanfaatkan potensi ini untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah pesisir dengan cara ...
a. Meningkatkan sektor industri dan pariwisata
b. Mengembangkan perikanan berkelanjutan dan wisata bahari
c. Mengurangi kegiatan penangkapan ikan untuk menjaga kelestarian laut
d. Meningkatkan pendapatan dari sektor pertanian pesisir
14. Mengapa Indonesia memiliki banyak jalur pelayaran penting ...
a. Karena banyaknya pulau dan posisi yang strategis
b. Karena memiliki banyak pegunungan
c. Karena tanahnya subur
d. Karena sumber daya alamnya melimpah
15. Potensi Indonesia dalam bidang perkebunan dapat dimaksimalkan untuk meningkatkan perekonomian negara dengan cara ...
a. Mengurangi luas lahan perkebunan untuk meminimalisasi kerusakan alam
b. Meningkatkan industri perikanan dan pertanian bersamaan
c. Mengurangi ekspor hasil perkebunan ke luar negeri
d. Mengembangkan hasil pertanian dan perkebunan dengan sistem pertanian modern
16. Posisi geografis Indonesia yang menghubungkan berbagai negara dapat dimanfaatkan untuk memperkuat hubungan perdagangan internasional dengan cara ...
a. Mengembangkan jalur pelayaran dan perdagangan laut
b. Meningkatkan industri pertanian untuk diekspor
c. Menutup akses pelabuhan dengan negara lain
d. Menurunkan volume ekspor untuk menjaga kelestarian sumber daya alam
17.Indonesia bisa mengelola kekayaan alam lautnya secara berkelanjutan dengan cara ...
a.Menambah jumlah kapal penangkap ikan
b. Dengan membatasi jumlah tangkapan ikan dan mengatur zonasi laut
c. Mengurangi jumlah wisatawan yang berkunjung ke pantai
d. Menutup semua kegiatan penangkapan ikan untuk sementara
18. Indonesia memiliki berbagai jenis tumbuhan endemik yang hanya ditemukan di negara ini. Salah satu tumbuhan endemik Indonesia yang dikenal karena memiliki bunga terbesar di dunia adalah... a. Anggrek bulan c. Bunga Melati
b. Bunga Raflesia arnoldii d. Bunga Edelweis
19. Kondisi geografis Indonesia yang terletak di daerah cincin api menyebabkan Indonesia sering mengalami bencana...
a. Gempa bumi dan letusan gunung berapi c. Banjir
b. Kekeringan d. Tanah longsor
20. Berikut ini yang bukan merupakan contoh kegiatan ekonomi di negara maritim adalah...
a. Perikanan tangkap
b. Budidaya rumput laut
c. Pertanian padi
d. Pariwisata Bahari
Kunci Jawaban
1. B
2. C
3. B
4. C
5. C
6. C
7. B
8. D
9. B
10. B
11. A
12. C
13. A
14. A
15. D
16. A
17. B
18. B
19. C
20. C
🌷SENI RUPA🌷
Tujuan Pembelajaran : Murid dapat mewujudkan karya seni rupa secara mandiri dengan menerapkan unsur rupa secara terpadu Metode Pembelajaran :Project Based Learning (PjBL) Alat Peraga : PPT.gambar kolase Materi · Proses berkarya 2D atau 3D (menggunakan- Teknik menggambar, mewarnai, menempel, membentuk)
MATERI AJAR
Teknik Menggambar, Mewarnai, Menempel, dan Membentuk
A. Teknik Menggambar
Menggambar adalah kegiatan membuat gambar di atas bidang datar dengan alat tertentu untuk mengekspresikan ide atau perasaan.
Alat dan bahan:
Pensil, krayon, spidol
Kertas gambar / buku gambar
Langkah sederhana menggambar:
Membuat sketsa garis sederhana
Menyempurnakan bentuk
Menambahkan detail
Contoh Gambar (Sketsa):
Menggambar adalah kegiatan membuat gambar di atas bidang datar dengan alat tertentu untuk mengekspresikan ide atau perasaan.
Alat dan bahan:
Pensil, krayon, spidol
Kertas gambar / buku gambar
Langkah sederhana menggambar:
Membuat sketsa garis sederhana
Menyempurnakan bentuk
Menambahkan detail
Contoh Gambar (Sketsa):
B. Teknik Mewarnai
Mewarnai adalah kegiatan memberi warna pada gambar agar terlihat lebih hidup dan menarik.
Alat dan bahan:
Krayon
Pensil warna
Cat air
Teknik mewarnai sederhana:
Mewarnai satu arah
Tidak keluar garis
Memadukan warna terang dan gelap
Contoh Gambar (Mewarnai RumahAdat ):
Mewarnai adalah kegiatan memberi warna pada gambar agar terlihat lebih hidup dan menarik.
Alat dan bahan:
Krayon
Pensil warna
Cat air
Teknik mewarnai sederhana:
Mewarnai satu arah
Tidak keluar garis
Memadukan warna terang dan gelap
Contoh Gambar (Mewarnai RumahAdat ):
C. Teknik Menempel (Kolase)Menempel adalah teknik berkarya seni rupa dengan cara merekatkan berbagai bahan pada bidang datar.
Bahan yang bisa digunakan:
Kertas warna
Daun kering
Biji-bijian
Kain perca
Langkah membuat kolase:
Menyiapkan pola gambar
Memberi lem
Menempel bahan sesuai pola
Contoh Kolase menggunakan biji-bijian
Bahan yang bisa digunakan:
Kertas warna
Daun kering
Biji-bijian
Kain perca
Langkah membuat kolase:
Menyiapkan pola gambar
Memberi lem
Menempel bahan sesuai pola
Contoh Kolase menggunakan biji-bijian
.
SELAMAT BELAJAR


0 comments:
Post a Comment