Wednesday, January 27, 2021

Bangun Ruang Tabung

 Rabu,27 Januari 2021

Kelas : Va

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيم

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Assalaamualaikum anak sholeh sholeha VA bagaimana kabarnya di hari Rabu yang ceria ini Semoga ananda semua dalam keadaan sehat dan tetap bersemangat  serta senantiasa dalam lindungan ,ALLAH SWT aamiin.Sebelum ananda belajar awali dengan berdoa dahulu.,simak tauziah,sholat dhuha dan membaca alquran..

Materi  :  Bangum Ruang Tabung

Tujuan Pembelajaran : 1.Siswa dapatv menyebutkan unsur – unsur tabung

                                        2. Siswa dapat menentukan volume bangun ruang tabung     

Berikut video terkait materi👇

https://youtu.be/4pPaPI59h1M
 

Unsur – Unsur Tabung

  • Sisi tabung
    Sisi tabung adalah bidang yang membentuk
    tabung. Sisi tabung terdiri dari dua buah lingkaran dan sebuah selimut.
  • Selimut Tabung
    Selimut tabung adalah bidang yang menutupi bentuk tabung. Selimut tabung memiliki bentuk persegi panjang.
  • Diameter
    Apabila salah satu alas atau tutup yang berbentuk lingkaran dipotong di tengah-tengah menjadi ukuran yang sama maka jarak potongan tersebut adalah diameter tabung.
  • Jari-jari
    Jari-jari adalah setengah dari diameter tabung.

Tabung memiliki tiga parameter ukuran yang dapat dihitung yaitu keliling, luas dan volume.

 

Rumus Volume Tabung

V = π × r × r × t

atau 

V = π x r2 x t

  • V adalah volume tabung.
  • π adalah konstanta (22/7 atau 3,14 ).
  • r adalah panjang jari-jari alas. ( r=setengah diameter)
  • t adalah tinggi tabung

Contoh Soal

1.      Sebuah tabung memiliki jari-jari dan tinggi masing-masing 15 cm dan 35 cm, maka hitunglah berapakah volume tabung tersebut?

Penyelesaian:

Dik:

r = 15 cm

t = 35 cm

Dit: Volume Tabung?

Jawab:

V = π x r² x t

V = 22/7 x 15² X 35

V = 24.750 cm³

Jadi, volume pada tabung tersebut adalah 24.750 cm³.

2. Berapakah Volume sebuah tabung yang mempunyai diameter 20 cm dan tinggi 30 cm? (jika diketahui nilai phi = 3,14)

Penyelesaian:

Dik:

Diameter = 20 cm

Tinggi = 30 cm

Phi = 3,14

Dit: Volume Tabung?

Jawab:

V = π x r² x t (Karena yang diketahui dalam soal adalah diameter, maka untuk mencari nilai jari-jari pada tabung tersebut adalah 1/2 dari diameter, maka 1/2 dari 20 adalah 10 cm)

V = 3,14 x 10² x 30

V = 3,14 x 100 x 30

V = 9.420 cm³

Jadi, volume pada tabung tersebut adalah 9.420 cm³.

TUGAS

1.      Sebuah kaleng roti berbentuk tabung berdiameter 28 cm dan tingginya 10 cm. Volume kaleng roti tersebut adalah .... cm³

2.      Sebuah tabung memiliki jari - jari 21 cm dan tinggi 15 cm. Volume dari tabung tersebut adalah .... cm³.

3.      Tabung adalah bangun ruang yang terbentuk dari 3 bidang sisi ,sebutkan bagian – bagian sisis tersebut

4.      Sebuah toples berbentuk tabung dengan diameter 20 cm dan tingginya 20  cm. Volume ...

 

SELAMAT BELAJAR



7 comments:

26 Agustus 2020 said...

Nama: abnan Arbi Farizi
Kelas:5A
Hadir bu

M.Fadillah CF said...

Assalamu'alaikum wr Wb
M.Fadillah Caesar Farandri
Kls 5A
Ket.hadir
Terima kasih materinya Bu
Wassalamualaikum

Meilia said...

Assalamualaikum wr.wb
Nama:Queensha Zhafirah Mulia Antonny
Kelas:5A
Ket:Hadir
Terimakasih atas materi hari ini bu

M Deswan Ali Ifrokie 5A said...

Assalamualaikum wr wb
M Deswan Ali ifrokie
Kls 5A
Ket Hadir Terimakasih materi yg ibu berikan hari ini
Wasalam

rickoabid01 said...

Assalamualaikum bu guru
Nama:Ricko Abid Alfarisyi
Kls:5A
Ket:Hadir
Terima kasih materi yang ibu berikan hari ini
Wassalammualaikum wr. Wb

Unknown said...

Lintang ni Rabaktanabel Hudariluh sidiq VA Hadir
Terima kasih atas materi yang ibu berikan hari ini

Aishita Anisny Qumairanita said...

Aishita Anisny Qumairanita kelas VA hadir

Post a Comment

About Me

My photo
Biodata guru Nama : Rio Katmasanti,SPd.SD Pendidikan :S1 Unit Kerja : SD AL-Azhar 2 Bandar Lampung Guru Kelas : VA Jenis Kelamin : Perempuan Medsos : Instagram(riokatmasanti) Youtube (riokatmasanti)

PAK

 Friday,22 November 2024 Grade : VC     السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ Bagaimana kabar ananda sholeh  Jum'at  baro...

follower

Blog Archive

Search This Blog

ALAT PEMOMPA DARAH MANUSIA (JANTUNG

ALAT PEMOMPA DARAH MANUSIA (JANTUNG

MACAM - MACAM BANGUN DATAR

MACAM - MACAM BANGUN DATAR

My Blog List

Pages

Blogger templates

Pages - Menu